Siapkan Alat Berat, BPBD Koordinasi Dengan DPUPR Pesbar - radarpesbar.com | Radar Pesbar Online

Breaking

Post Top Ad

Post Top Ad

Kamis, 23 Juli 2020

Siapkan Alat Berat, BPBD Koordinasi Dengan DPUPR Pesbar

Radarpesbar.com
– Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), kabupaten Pesisir Barat (Pesbar), saat ini tengah mengupayakan alat berat agar segera turun ke lokasi tanah longsor di Pekon Labuhan Mandi, Kecamatan Waykrui.

Kabid Kedaruratan dan Logistik Mizan Fatni., mendampingi Kepala BPBD Pesbar Syaifullah, S. Pi., mengatakan pihaknya sudah menghubungi Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) agar dapat menyiapkan alat berat yang bisa turunkan ke lokasi longsor.

“ Kita sudah menghubungi Dinas PUPR, mereka siap menerjunkan alat berat, sekarang masih dalam persiapan, kita harap bisa segera turun kelapangan untuk membersihkan tanah longsor itu,” kata dia.

Menurutnya, hingga kini arus lalulintas masih lumpuh total, karena seluruh badan jalan tertimbun tanah longsor, semua jenis kendaraan termasuk kendaraan roda dua tidak bisa melintas.

“ Mudah-mudahan alat berat segera tiba dan melakukan pembersihan sehingga badan jalan kembali terbuka dan arus lalulintas berjalan normal,” ujarnya.

Sebelumnya, bencana tanah longsor terjadi ruas Jalan Liwa-Krui, tepatnya di Pekon Labuhan Mandi, kecamatan Waykrui. Longsor yang menutup seluruh badan jalan tersebut terjadi akibat hujan deras yang mengguyur wilayah tersebut pada Kamis (23/7) sekira pukul 16.00 Wib. (yogi)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Top Ad