Pemkab Pesbar Akan Siapkan Label Untuk Rumah Peserta PKH - radarpesbar.com | Radar Pesbar Online

Breaking

Post Top Ad

Post Top Ad

Kamis, 20 Juni 2019

Pemkab Pesbar Akan Siapkan Label Untuk Rumah Peserta PKH

Foto Ilustrasi/Net.
Radarpesbar.com - Pemkab Pesisir Barat (Pesbar) melalui Dinas Sosial (Dinsos) akan menerapkan pemasangan label atau stiker dirumah Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang terdaftar dalam Program Keluarga Harapan (PKH) di kabupaten setempat.

Hal itu dilakukan sebagai salah satu langkah verifikasi kelayakan KPM dalam menerima bantuan sosial itu, sehingga KPM yang tidak layak agar segera mengundurkan diri.

Kadis Sosial Pesbar, Hi. Marzuki, S. Ag, S. Pd, M. Pd., melalui Kabid Linjamsos, Ahmadi, mengatakan anggaran kegiatan itu telah dibahas oleh Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TPAD), dan akan direalisasikan pada anggaran perubahan mendatang.

“ Sudah ada rencana pemasangan label rumah KPM PKH, kita ajukan pada APBD perubahan mendatang. Pembahasan di TPAD sudah dilaksanakan, dan kita tinggal melaksanakannya lagi,” kata dia.

Dijelaskannya, Pemkab sangat mendukung pemasangan label penerima PKH pada rumah KPM itu, dengan begitu seluruh masyarakat dapat melihat dan verifikasi akan lebih mudah dilakukan.

“ Hal itu dapat mendukung Basis Data Terpadu (BDT) sehingga data yang digunakan sesuai dengan kondidi dilapangan, bahkan pada Oktober-November nanti akan mulai kita laksanakan,” jelasnya.(yogi/d1n)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Top Ad