Jembatan Bailley Nyaris Ambruk, Arus Lalin Tetap Lancar - radarpesbar.com | Radar Pesbar Online

Breaking

Post Top Ad

Post Top Ad

Sabtu, 30 Juni 2018

Jembatan Bailley Nyaris Ambruk, Arus Lalin Tetap Lancar


Kondisi Jembatan Bailley dilokasi Jalan Putus Penghubung Lampung-Bengkulu, Tepatnya di Pekon Mandiri Sejati Kecamatan Krui Selatan Kabupaten Pesbar, nyaris ambruk, Sabtu (30/6-2018). (Foto : Yayan)
Radarpesbar.com – Kondisi jembatan bailley atau jembatan darurat yang ada di lokasi jalan putus penghubung Lampung-Bengkulu, tepatnya di Pekon Mandiri Sejati Kecamatan Krui Selatan Kabupaten Pesisir Barat (Pesbar), nyaris ambruk. Sehingga sudah tidak bisa dilalui kendaraan roda dua bahkan pejalan kaki.

BACA JUGA : Juli, KPU Buka Pendaftaran Bacaleg

Pantauan Radarpesbar.com, dilokasi sekitar pukul 15.30 Wib, Sabtu (30/6-2018), kondisi jembatan selain makin miring juga sudah rusak parah bahkan sangat mengkhawatirkan. Sehingga aparat Polsek Pesisir Tengah, mengimbau dan melarang kendaraan roda dua serta pejalan kaki melintasi jembatan darurat tersebut.

  
BACA JUGA : Kabel Jaringan Listrik Bawah Laut Tiba di Pesbar


Kapolsek Pesisir Tengah, Kompol.Sarial Efendi, mendampingi Kapolres Lampung Barat, AKBP.Tri Suhartanto, S.Ik., melalui Kanitlantas II, Bripka.Hardi, saat dilokasi mengatakan bahwa kondisi jembatan bailley itu kini tidak bisa dilalui karena mengkhawatirkan.


“Untuk menghindari resiko terjadi kecelakaan, makanya kendaran roda dua dan pejalan kaki dilarang melintasi jembatan itu karena berbahaya, kami berharap imbauan ini  dipatuhi masyarakat,” ujarnya.


Sementara itu, kata dia, satu-satunya akses transportasi dilokasi jalan putus iti hanya dapat melalui jalur bawah atau jalan sementara yang masih diperbaiki oleh  Pelaksana Jalan Nasional (PJN). Jika tidak terjadi banjir maka arus lalulintas akan berjalan lancar. Tapi jika banjir, arus lalulintas akan kembali tersendat bahkan macet total.
BACA JUGA : Ruko Warga di Way Jambu Ludes Terbakar

“Hingga sore ini arus lalulintas dilokasi jalan putus itu masih lancar, kendaraan roda empat dan roda dua secara bergantian melintasi jalan sementara itu,” tandasnya.(Yayan/D1N)







Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Top Ad